Detail Ayah Dalam KIP Kuliah Dan Cara Mengisinya. Berikut ini merupakan penjelasan mengenai cara Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah atau KIP-K dibuka hingga 31 Oktober 2023. Dalam prosesnya, pendaftar perlu mengisikan data keluarga, termasuk ayah. Bagaimana contoh detail ayah di KIP Kuliah dan cara mengisinya?
Jika diterima kuliah di perguruan tinggi dengan KIP Kuliah, mahasiswa baru akan mendapat bantuan biaya kuliah beserta bantuan biaya hidup sesuai ketentuan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Cara Mengisi Detail Ayah di KIP Kuliah
Berdasarkan panduan KIP Kuliah, setiap pendaftar wajib mengisi biodata diri dan data kolom keluarga di formulir pendaftaran. Di bagian ini, pendaftar juga mengisikan riwayat pendidikan hingga pekerjaan ayah.
Berikut ini merupakan langkah terkait data latar belakang yang yang perlu diisikan di formulir KIP Kuliah:
- Masukkan nama lengkap ayah sesuai yang tertera di KTP
- Isikan status hidup ayah, masih hidup atau meninggal
- Isikan status hubungan ayah dengan pendaftar, baik ayah kandung, ayah tiri, atau wali
- Isikan status riwayat pendidikan ayah, baik lulusan SD, SMP, SMA, atau tidak sekolah sama sekali
- Masukkan deskripsi kondisi kesehatan ayah, seperti punya riwayat penyakit atau sehat
- Masukkan deskripsi pekerjaaan ayah sehari-hari, misalnya petani, pekerja serabutan, pedagang, buruh pabrik, atau lainnya
- Isikan jumlah dan detail tanggungan ayah di rumah
Contoh Detail Ayah di KIP Kuliah 2023
Selanjutnya, simak contoh detail ayah di KIP Kuliah 2023 sebagaimana memuat syarat-syarat data yang diminta di formulir, mulai dari nama, status hidup, riwata pendidikan, status kesehatan, pekerjaan, dan tanggungan.
Berikut contoh penulisan deskripsi detail ayah di pendaftaran KIP Kuliah 2023:
Ayah saya bernama Ismail, usianya 62 tahun. Beliau adalah ayah kandung saya. Ia sekolah hingga lulus SMP. Ayah saya sehat, tetapi pekerjaan mengharuskannya kerja berkeliling dari pagi hingga malam. Ia bekerja sebagai pedagang mainan keliling dari SD ke SD, kadang juga ke perumahan sekitar. Penghasilan ayah saya sekitar Rp 30 ribu hingga Rp 100 ribu per hari, tidak tetap. Hasil dagang ayah dipakai untuk menghidupi ibu saya dan 3 anaknya, yaitu saya dan dua adik yang masih SD. Karena penghasilan ayah tidak cukup untuk membiayai saya lanjut menempuh pendidikan tinggi, saya mohon pertimbangan Bapak atau Ibu atas permohonan bantuan KIP Kuliah saya ini. Terima kasih!
Demikianlah informasi mengenai contoh detail ayah di KIP Kuliah 2023 dan cara mengisi detail ayah. Semoga info diatas bisa bermamfaat untuk semuanya dan berhasil!
Penelusuran terkait
- contoh detail ayah sebagai petani
- contoh detail ibu untuk kip kuliah
- detail ibu yang tidak bekerja di kip kuliah
- contoh detail ibu seorang petani
- contoh detail ibu yang sudah meninggal
- detail ibu rumah tangga kip kuliah
- contoh detail ayah sebagai wiraswasta
- detail ayah yang sudah meninggal